Cara Membuat Jus yang Sehat


1. Jangan menambahkan Air
Selama ini mungkin kita selalu menambahkan sedikit air dalam membuat jus seperti mangga, sirsak dan beberapa buah lainnya yang perlu ditambahkan air dengan tujuan agar lebih mudah meminumnya. Namun hal itu justru mengurangi jumlah kandungan vitamin pada buah yang kita konsumsi. Sebaiknya tambahkan buah yang memiliki kandungan airnya lebih banyak seperti tomat, melon, semangka, jeruk maupun nanas. ini justru akan memperkaya kandungan vitaminnya

2. Meminum Segera
usahakan agar kita meminum segera hasil jus yang kita buat. ini menjaga agar kandungan vitamin dan serat pada buah atau sayuran masih terasa segar. jadi kerjakanlah pembuatan jus beberapa menit sebelum kita berniat mengkonsumsinya

3. Mendinginkan Jus
untuk memperoleh jus yang dingin, banyak dari kita membuat terlebih dahulu jus buah yang akan kita jus lalu menyimpannya dalam kulkas ataupun biasanya menambahkan es dalam jus tersebut, ini justru bisa merusak kandungan vitamin yang terdapat pada jus. Lebih baik kita menyimpan terlebih dahulu buah yang akan di jus dalam kulkas lalu setelah merasa buah dingin, baru kita buat jus. setelah siap, minum segera agar kandungan vitaminnya tetap optimal

4. Membuat jus untuk sekali minum
Karena kandungan vitamin yang terkandung pada buah-buahan mudah rusak. ada baiknya kita membuat jus untuk sekali minum dan jangan banyak-banyak untuk kita simpan. karena akan mengurangi kandungan vitamin yang terdapat pada sari buah yang kita jus.

5. Bereksperimen Lebih Nikmat
Kita bisa bereksperimen dengan campuran buah maupun sayur untuk mendapatkan rasa yang lezat dari sari jus tersebut. Misalnya saja Tomat dengan Wortel, nanas dengan mangga dan beberapa buah lainnya yang bisa dicampur dengan sayuran atau buah.

6. Konsumsi Yang kaya serat
Jika kita ingin mengkonsumsi vitamin serta serat sari buah-buahan dan sayuran, ada baiknya kita juga mengkonsumsi ampas dari buah buahan atau sayuran yang telah kita buat jus. seperti telah kita ketahui serat sangat penting bagi pencernaan tubuh kita.



Sumber Gambar : Url gambar

Facebook Twitter RSS